19.8 C
Lombok
Rabu, Desember 4, 2024

Buy now

Hadiri Kohesi Diktuk Siswa Bintara Polri SPN Polda NTB, Begini Harapan Sekda Lotim

BARBARETO.com – Sebanyak 186 Siswa mengikuti Kohesi Diktuk Bintara Polri tahun ajaran 2022 SPN Polda NTB, Selasa (13/12).

Kegiatan yang bertempat di Pendopo Bupati itu bertujuan agar para siswa mengenal situasi lingkungan di daerah ini sehingga lebih memahami tugasnya.

Siswa Bintara Polri yang mengikuti kegiatan itu berasal dari berbagai daerah di NTB.

Sekretaris Daerah (Sekda) Lombok Timur (Lotim), H. M. Juaini Taofik yang hadir mewakili Bupati, mengucapkan selamat datang kepada para Siswa Bintara Polri.

Sekda juga menjelaskan kondisi dan situasi Lombok Timur, mulai dari jumlah penduduk hingga angka kemiskinan yang juga mencerminkan situasi NTB.

Baca Juga :  Gubernur Wayan Koster Sambut Garuda Indonesia Bawa 149 Penumpang Dari Korsel
Sekda Lotim
Sekda Lotim, H. M. Juaini Taofik

“Pertama dari segi penduduk, artinya 26% penduduk NTB merupakan penduduk Lotim. Kedua masalah kemiskinan di NTB dipengaruhi dengan penurunan angka kemiskinan di Lotim,” jelasnya.

Ditambahkan Sekda, tahun ini Lombok Timur berhasil memperbaiki peringkat IPM dari posisi ke-8 menjadi ke-7.

Lebih lanjut, Sekda menjelaskan situasi dan kondisi Lombok Timur di tingkat kecamatan, desa, hingga adat kebiasaan dan budaya yang melekat di masyarakat.

Kepada para Siswa Bintara Polri, Sekda berharap agar senantiasa mengikuti perkembangan masyarakat.

Hal itu mengingat pendekatan sosio kultural dinilai paling efektif untuk diterapkan.

Pendekatan melalui aspek sosiokultural dapat menjadi strategi alternatif untuk meningkatkan kesadaran hukum di masyarakat.

Baca Juga :  Sempat Jalani Karantina, PMI Asal Labuhan Haji Meninggal

Diharapkan pula mereka dapat menjadi role model atau contoh yang baik bagi masyarakat.

Terakhir, Sekda berharap Polisi dapat memperbaiki citra dengan memberikan pelayanan terbaik dan sikap ramah disertai senyum.

“Dimanapun polisi bertugas, berikanlah pelayanan terbaik,” katanya.

Kepala SPN Polda NTB Kombespol Windiyanto Pratomo pada kesempatan yang sama menyampaikan bahwa kegiatan yang bertujuan membantu para siswa mengenal situasi di lingkungannya itu sudah dilaksanakan pula di sejumlah wilayah seperti Sambelia, Pringgabaya, Jerowaru.

Menutup kegiatan tersebut Kepala SPN Polda NTB Kombes Pol. Windiyanto Pratomo menyerahkan plakat kepada Sekretaris Daerah.

Baca berita lainnya di Google News

Barbareto
Barbareto
Informatif dan Menginspirasi

Related Articles

Stay Connected

2,593FansSuka
344PengikutMengikuti
112PengikutMengikuti
Iklan Berbayarspot_img
Iklan Berbayarspot_img
Iklan Berbayarspot_img
Iklan Berbayarspot_img
Iklan Berbayarspot_img
Iklan Berbayarspot_img
Iklan Berbayarspot_img

Latest Articles