Lombok Utara-NTB. BARBARETO – Untuk memaksimalkan ikhtiar menebar manfaat kepada masyarakat, Pengurus Daerah Nahdlatul Wathan Diniyah Islamiyah (PD-NWDI) Kabupaten Lombok Utara saat ini sedang membangun klinik kesehatan yang diberi nama Hamzanwadi.
Klinik kesehatan yang berlokasi di Gondang itu, sebagai salah satu kado kenang-kenangan Pengurus Daerah NWDI KLU yang selama ini tetap berkontribusi kepada masyarakat KLU.
“Pembangunan klinik Hamzwandi sudah mencapai 85%, dan Insyaallah akan diresmikan oleh Syaikh Tuan Guru Bajang pada bulan syawal mendatang,” kata Dr. H. Najmul Akhyar, Ketua Umum PD NWDI KLU ketika memberikan sambutan di acara Musyawarah Daerah ke I NWDI KLU. (22/4/21)
Diakui olehnya, pembangunan klinik tersebut murni dari jama’ah NWDI yang secara mandiri mengumpulkan segala yang dibutuhkan dalam proses pembangunanya.
“Peralatan medisnya juga sudah ada, yang merupakan bantuan dari salah satu yayasan dengan nilai sekitar 3,5 Milyar,” ketusnya.
Maka dari itu, Dia berharap ke depannya Klinik Hamzanwadi itu bisa bermanfaat bagi seluruh masyarakat KLU. Sebab, Klinik kesehatan merupakan salah satu fasilitas yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat setempat.
“Mudah-mudahan bisa memberikan manfaat bagi masyarakat kita di KLU ini,” ujarnya.
Senada dengan itu, Ketua Pengurus Wilayah NWDI NTB TGH. Mahally Fikri berpesan kepada jama’ah NWDI supaya tetap semangat dalam barisan perjuangan NWDI.
“Moto kita saat ini: Pokoknya NW, Pokok NW Iman dan Taqwa, NWDI Fastabiqul Khairat,” tegasnya di hadapan jama’ah NWDI. (gok)